Konsisten Torehkan Prestasi Selama Pandemi, Loan Market Gelar Acara Apresiasi Bergengsi
Loan Market, sister-company Ray White, yang merupakan perusahaan agen jasa keuangan global asal Australia, kembali menggelar perayaan awarding tahunan terbesar tahun ini, yaitu Annual Awards 2022, bertajuk “Own Our Tomorrow” di Ritz-Carlton, Pacific Place, Jakarta, pada hari Jumat, 25 Maret 2022 lalu. Penghargaan tahunan ini diberikan kepada seluruh Loan Advisers, dan kantor-kantor terbaiknya yang secara konsisten telah menoreh pencapaian tertinggi sampai dengan tahun ini.
Sebagai pionir jasa agen keuangan di Indonesia yang sudah memasuki usia ke-5, Loan Market di Indonesia telah membantu masyarakat Indonesia untuk menemukan solusi finansial yang tepat, mengenai pembiayaan. Tidak henti-hentinya kami ingin memberikan yang terbaik untuk nasabah kami. Nasabah merupakan prioritas kami. Di usia 5 tahun, Loan Market sudah mengalami begitu banyak kemenangan dan juga tantangan bahkan krisis. Terbukti, setelah lebih dari 2 tahun berada dalam bayangan pandemic COVID-19, Loan Market tetap konsisten survive, di tengah pasar yang tidak menentu.
Annual Awards merupakan acara tahunan yang selalu dinanti oleh keluarga besar Loan Market. Karena ini merupakan momen apresiasi atas prestasi yang berhasil di raih selama masa yang terbilang sulit di tahun 2021. Momen penganugerahan ini dipersembahkan bagi seluruh Loan Advisers dan kantor-kantor yang telah sukses bersaing dan tetap menjadi pemenang dalam kondisi apapun.
Acara Annual Awards 2022 dihadiri oleh CEO Loan Market di Indonesia, Sari Dewi beserta Country Director of Ray White di Indonesia, Johann Boyke Nurtanio. Prestasi ini diwujudkan dalam 13 kategori yang telah diraih para principals, leaders, maupun Loan Advisers serta 1 katergori Elite Premier.
Di tahun ini, kategori Top 3 Office Based on Gross Commission diraih oleh Loan Market Adam Malik yang dipimpin oleh Kiyoko Tri Safitri sebagai principals, peringkat kedua diraih oleh Loan market CBD Surabaya yang dipimpin oleh Tjipto Kaharudin, serta di peringkat ketiga diarih Loan Market Jatibening yang dipimpin oleh Reza Faisal.
Untuk kategori Top 3 Office Based on Units, posisi pertama diraih oleh Loan Market Adam Malik, di perigngkat kedua diraih oleh Loan Market Jatibening, serta di posisi ketiga diraih oleh Loan Market CBD Jakarta yang dibawah pimpinan oleh Ferdy Richard Kraus.
Pada kategori Top 5 Marketing Executive Based on Gross Commission berhasil diraih oleh Ode Trieztan Tanaka dari Loan Market CBD Surabaya sebagai pemenang pertama, sedangkan pada kategori Top 5 Marketing Executive Based on Units jatuh kepada Nenny Zulfarida dari Loan Market Adam Malik.
“Tahun 2021 telah berhasil kita lalui meskipun dengan berbagai tantangan. Namun, saya tetap melihat semangat dari Bapak Ibu semua sehingga bisa membuahkan hasil yang luar biasa. Congratulations all of us, karena berhasil melewati tahun 2021 yang penuh tantangan, di mana lembaga keuangan melakukan pengetatan tetapi Loan Adviser kita dengan konsisten menorehkan prestasi. Inilah saatnya kita merayakan hasil kerja keras kita selama setahun terakhir, melalui belasan nominasi 5th Loan Market Annual Awards 2022. Thank you for being here to celebrate! Apresiasi ini kiranya dapat menjadi acuan untuk lebih semangat, tetap memberikan yang terbaik.”, ujar Sari Dewi, CEO of Loan Market di Indonesia.
Perayaan tahunan Ray White dan Loan Market juga dimeriahkan oleh specialguest star, Andien. Berbagai performance lainnya turut meramaikan panggung “The Golden Age of Hollywood” diantaranya adalah Dj Andiez La’Nuite, DND Dance Plus serta band The Rhythm. Acara ini turut dipandu oleh pemandu acara kondang yang telah berpengalaman selama puluhan tahun, yaitu Nico Oliver dan didampingi oleh Levina.
Sejumlah perwakilan sponsor juga turut hadir yaitu perwakilan dari Lippo Cikarang, CIMB Niaga, Bank BTN, Bank BCA, Bank Intidana, Jababeka Residence, Kizo Residence, Bank Mandiri, Maybank, Bank Permata dan Summarecon Bogor.
Loan Market, sebuah perusahaan financial aggregator yang berdiri sejak 1995 di Australia, merupakan sister-company dari Ray White, agen properti terbesar di Indonesia. Loan Market membuka perjalanannya dan menjadi penggagas jasa keuangan di Indonesia pada 2017 untuk selalu mengedepankan kebutuhan masyarakat akan dana dengan membantu dan menemukan pilihan pinjaman yang sesuai akan kebutuhan nasabah. Hal itulah menjadi motivasi Loan Market untuk menjadi jasa agen keuangan yang kredibel dan terpercaya.
Loan Market berpartisipasi dalam pembangunan ekonomi di Indonesia dengan menyediakan beragam layanan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan individu maupun kolektif. Produk Loan Market meliputi Kredit Rumah, Multiguna, Kredit Modal Usaha, Deposito, Kredit Investasi serta Kredit Take Over. Terdapat Loan Advisers yang merupakan profesional dalam bidang finansial, siap memberikan pelayanan dan solusi terbaik seputar pilihan pinjaman yang tepat dan sesuai dengan kondisi para nasabah.
Hingga kini, Loan Market telah bekerja sama dengan lebih dari 32 institusi keuangan (lenders) baik dari perbankan, multifinance, fintech, dan koperasi memiliki 21 kantor cabang dan lebih dari 200 Loan Advisers yang tersebar di kota-kota besar Indonesia. Loan Market telah resmi tercatat di Otoritas Jasa Keuangan sejak 2019.